Prodi Magister Manajemen UAD mendapat kunjungan dari Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT), kamis (10/02). Studi banding atau yang sering disebut dengan istilah sharing ini, Univ. Muhammadiyah Tangerang diwakili oleh 16 mahasiswa yang menghadiri acara tersebut, dipimpin oleh Ir. H. Aep Ruhandi, M.Ed., Ph.D. selaku kaprodi Magister Manajemen (MM) Univ. Muhammadiyah Tangerang. Dalam acara ini pun turut hadir Dr. Ir. Dwi Sulisworo, M.T selaku wakil direktur Pascasarjana UAD, acara ini dibuka dengan sambutan dari Dr. Aftoni Sutanto, S.E., M.Si. selaku kaprodi MM Univ Ahmad Dahlan. Dalam sambutannya, beliau memberikan ucapan selamat datang dan menyambut baik tujuan studi banding ini.

Bapak Aftoni berkata bahwa berdasarkan surat yang diterima dari kampus, ini merupakan acara studi banding Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD), namun beliau mengatakan bahwa ini bukan acara studi banding tetapi forum sharing untuk berbagi pengalaman antara kedua kampus tersebut. Setiap perguruan tinggi manapun disatu sisi pasti mempunyai kelebihan dan disisi lain pasti mempunyai kekurangan, apalagi dengan umur dari MM UAD yang terbilang masih sangat muda. Selanjutnya, pak Aep mengutarakan maksud dan tujuan dari UMT, selain bermaksud untuk sharing MM UMT juga ingin mempererat tali silaturahmi karena dalam kehidupan keseharian, setiap individu selalu membutuhkan orang lain dan tidak bisa hidup sendiri.

Acara selanjutnya MM UAD dan MM UMT saling sharing terkait bidang akademik, dimana hal tersebut diperlukan sebagai bahan acuan pengembangan akademik di masing-masing prodi. kemudian acara selanjutnya dibuka dengan sesi tanya jawab yang cukup seru dan menarik. Pada studi banding ini atau disebut dengan istilah forum sharing Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) ke Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berjalan dengan lancar, menarik dan penuh dengan canda tawa.

Di penghujung acara sebelum berkeliling melihat perpustakaan UAD, pak Aep mengucapkan terima kasih kepada Program Studi MM UAD dan sebagai wujud apresiasi, kedua belah pihak saling memberikan cinderamata dan berfoto bersama.

“Siapa yang suka dilapangkan rizkinya dan dipanjangkan umurnya hendaklah dia menyambung silaturrahmi.”
(HR. Bukhari no. 5985 dan Muslim no. 2557)
Orientasi Mahasiswa Baru dan Kuliah Umum Program Magister Manajemen UAD
/1 Comment/in berita prodi /by MM_UADOrientasi mahasiswa baru dan kuliah umum Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahlan dilaksanakan pada tanggal 3 Maret 2018 dengan pemateri Dr. Aftoni Susanto, S.E.,M.Si, Dr. H. Ray Rake Setiawan S.E.,GDBus.,MSA.,Ph.D, Dr. Laksmi dan Dr. Nitya, acara tersebut dibuka oleh Prof. Dr. , Achmad Mursydi, M.Sc., Apt yang bertempat di Kampus 1 Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta. Dalam acara tersebut dihadiri oleh 50 peserta yang merupakan mahasiswa pasca sarjana dan dosen Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahlan.
Foto bersama antara peserta orientasi mahasiswa baru Magister Manajemen dan Kuliah Umum Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.
Kegiatan Studi Banding dan Silaturahmi Universitas Muhammadiyah Tangerang
/in berita prodi /by MM_UADBapak Aftoni berkata bahwa berdasarkan surat yang diterima dari kampus, ini merupakan acara studi banding Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD), namun beliau mengatakan bahwa ini bukan acara studi banding tetapi forum sharing untuk berbagi pengalaman antara kedua kampus tersebut. Setiap perguruan tinggi manapun disatu sisi pasti mempunyai kelebihan dan disisi lain pasti mempunyai kekurangan, apalagi dengan umur dari MM UAD yang terbilang masih sangat muda. Selanjutnya, pak Aep mengutarakan maksud dan tujuan dari UMT, selain bermaksud untuk sharing MM UMT juga ingin mempererat tali silaturahmi karena dalam kehidupan keseharian, setiap individu selalu membutuhkan orang lain dan tidak bisa hidup sendiri.
Acara selanjutnya MM UAD dan MM UMT saling sharing terkait bidang akademik, dimana hal tersebut diperlukan sebagai bahan acuan pengembangan akademik di masing-masing prodi. kemudian acara selanjutnya dibuka dengan sesi tanya jawab yang cukup seru dan menarik. Pada studi banding ini atau disebut dengan istilah forum sharing Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) ke Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berjalan dengan lancar, menarik dan penuh dengan canda tawa.
Di penghujung acara sebelum berkeliling melihat perpustakaan UAD, pak Aep mengucapkan terima kasih kepada Program Studi MM UAD dan sebagai wujud apresiasi, kedua belah pihak saling memberikan cinderamata dan berfoto bersama.
Kegiatan Pelatihan Bahasa Asing Dalam Rangka Peningkatan Global Mahasiswa Magister Manajemen UAD di Kancah International
/in berita prodi /by MM_UADPada tanggal 23 Desember 2017, Magister Manajemen UAD menyelenggarakan “Pelatihan” untuk mahasiswa Magister Manajemen UAD dengan tema “Pembelajaran Bahasa Asing Dalam Rangka Peningkatan Peran Global Mahasiswa Magister Manajemen UAD di Kancah Internasional”.
kegiatan tersebut berlangsung dari pagi hingga menjelang siang, dan di dampingi oleh dosen Magister Manajemen UAD, Dr. Purwoko, M.M., dan Dr. Zunan Setiawan, M.M.
Pembekalan Program Pemberdayaan Umat (PRODAMAT) 2017
/in berita prodi /by MM_UADSabtu, 16 Desember 2017, bertepatan dengan tanggal 27 Rabi’ul Awwal 1439 H, Program Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan menyelenggarakan Pembekalan Program Pemberdayaan Umat (PRODAMAT) 2017. Program yang ditujukkan untuk mahasiswa Program Pascasarjana UAD tersebut bertujuan memberikan sosialisasi sekaligus pembekalan kepada para mahasiswa terkait dengan kegiatan Program Pemberdayaan Umat (PRODAMAT).
Dalam hal ini mahasiswa Magister Manajemen turut hadir dalam acara tersebut, dalam acara ini mahasiswa di arahkan untuk menyiapkan hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan pemberdayaan, agar supaya pelaksanaan Program Pemberdayaan Umat tersebut dapat berjalan dengan baik dan mampu memberikan kemanfaatan.
Kegiatan berakhir dengan foto bersama mahasiswa Program Pascasarjana UAD.
Bakti Sosial Korban Banjir Di Kulonprogo, Yogyakarta
/in berita prodi /by MM_UADSabtu, 2 Desember 2017, Program Pascasarjana Magister Manajemen UAD mengadakan kegiatan Bakti Sosial bagi korban banjir yang berada di wilayah Kabupaten Kulon Progo, tepatnya berada di Kecamatan Panjatan. Dimana kegiatan ini bekerja sama dengan Program Pascasarjana UAD lainnya untuk bersama mengadakan penggalangan dana beserta pengumpulan barang sumbangan untuk korban banjir yang tengah melanda sebagian wilayah Kulon Progo.
Kegiatan tersebut melibatkan para mahasiswa Program Pascasarjana Magister Manajemen UAD, dan juga beberapa pengurus Program Pascasarjana UAD, seperti bapak Danang Sukantar, S.Pd., M.Pd.
Sebelum bantuan disalurkan mahasiswa di berikan arahan terkait proses penyaluran bantuan nanti akan di bagikan kemana saja, dan dengan harapan barang-barang yang disumbangkan tadi dapat memberi kemanfaatan bagi masyarakat yang membutuhkan.
Pengabdian Bersama Dosen dan Mahasiswa
/in berita prodi /by MM_UADProgram Pascasarjana Magister Manajemen UAD mengadakan kegiatan Pengabdian Bersama Dosen dan Mahasiswa pada tanggal 25-26 November 2017 di daerah kabupaten Rembang – Pati. Kegiatan pengabdian ini berlangsung selama dua hari di dua lokasi yang berbeda.
Pada kegiatan Pengabdian Bersama Dosen dan Mahasiswa ini, juga diadakan sumbangan buku bacaan ke Kantor Perwakilan Daerah Muhammadiyah (PDM) wilayah Rembang dan beberapa sekolahan. kegiatan ini berlangsung dari pukul 13.00 sampai menjelang sholat ashar.
Program Pemberdayaan Umat (PRODAMAT) Perilaku Kecendikiawan Di Masjid Nurul Huda
/in berita prodi /by MM_UADPada hari sabtu 25 November 2017, Dosen beserta mahasiswa Program Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahan Melaksanakan kegiatan Program Pemberdayaan Umat (PRODAMAT) yang dilaksakan bersama masyarakat di daerah Kabupaten Pati, bertempat di Masjid Nurul Huda dengan mengusung tema “Perilaku Kecendikiawan”.
Kegiatan tersebut diisi dengan berbagai sosialisasi terkait dengan pemberdayaan masyarakat yang disampaikan oleh Kaprodi Magister Manajemen Dr. Aftoni Sutanto, S.E., M.Si. dan juga Dr. Abdul Choliq Hidayat, M.Si., selain sosialisasi, kegiatan PRODAMAT yang dilaksanakan oleh dosen dan mahasiswa juga melakukan pembagian sumbangan kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.30 ini berakhir menjelang sholat dhuhur wilayah sekitar, dan diakhiri dengan penanam pohon salam di sepanjang jalan di depan masjid Nurul Huda.
Company Visit di Rumah Sakit Universitas Sebelas Maret
/in berita prodi /by MM_UADKamis, 2 November 2017, Mahasiswa Program Pascasarjana Magister Manajemen melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Universitas Sebelas Maret di Surakarta, Solo, Jawa Tengah. Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan study dilapangan mengenai Manajemen Rumah sakit.
Pada kegiatan Company Visit tersebut mahasiswa didampingi oleh Dr. Zunan Setiawan, M.M., kegiatan tersebut berakhir pada sore hari dan diakhiri dengan foto bersama pihak Rumah Sakit dan Mahasiswa Magister Manajemen UAD.
Kegiatan Rapat Kerja Program Pascasarjana Magister Manajemen UAD Bersama Program Studi Manajemen UAD
/in berita prodi /by MM_UADKegiatan yang berlangsung dari pagi hingga sore ini, membahas beberapa hal, diantaranya terkait kinerja program kerja Magister Manajemen UAD, dan Program Studi Manajemen UAD kedepannya, dan inisiasi pembuatan Koperasi Mart FEB (Kopmart).
Seminar Nasional Magister Manajemen
/in berita prodi /by MM_UADSeminar Nasional dengan tema “Peran Perbankan Dan Lembaga Keuangan Dalam Pembangunan Ekonomi Daerah“ yang diadakan oleh Program Studi Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahlan bekerjasama dengan Program Studi Manajemen (FEB UAD), Bank Indonesia wilayah DIY, Otoritas Jasa Keuangan DIY, Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), serta Kedaulatan Rakyat Yogyakarta terlaksana dengan lancar, dengan menghadirkan 3 pembicara yaitu, Budi Hanoto, S.E.,M.BA. selaku (Kepala Perwakilan Bank Indonesia DIY), Dedy Patria, S.E.,M.M.,M.Acc.,CA. selaku (Kepala Otoritas Jasa Keuangan DIY), dan Dr. Taufik Hidayat, M.Ec. (Dosen Program Studi Magister Manajemen UAD) dengan moderator Ronny Sugiantoro, S.E.,M.M. (Wakil Pimpinan Redaksi Harian Kedaulatan Rakyat DIY). kegiatan yang dilaksanakan pada 1 Agustus 2017 ini, dihadiri oleh para tamu undangan yang mayoritas pegawai Bank, BMT, se- DIY-Jateng serta juga dihadiri oleh para dosen UAD, serta Alumni dan mahasiswa UAD.
(Kamis, 03-08/17) Sesi foto panitia bersama pembicara